Ingin Kembali Kompetitif, Inter Takkan Gegabah di Bursa Transfer - Detikcom

Written By Unknown on Rabu, 29 Mei 2013 | Rabu, Mei 29, 2013

Milan - Inter Milan tampil mengecewakan di musim 2012-2013. Ingin kembali kompetitif, direktur olahraga Nerazzurri, Marco Branca mengaku tak akan bertindak gegabah di bursa transfer.

Di musim ini, Inter mencatatkan pencapaian terburuk di sepanjang sejarah klub. Mereka gagal menggapai trofi, lebih parah lagi 'Si Biru Hitam' juga hanya mampu finis di peringkat sembilan klasemen Seri A.

Badai cedera yang menghantam pengawa-penggawa Inter boleh jadi sebagai alasan utamanya. Penjualan pemain muda potensial seperti Phillipe Coutinho di bursa transfer bulan Januari juga turun memberikan andil pada pencapaian buruk La Beneamata.

Inter yang berniat kembali membangun skuat, mengaku akan sabar dalam bursa transfer awal musim 2013-2014 mendatang.

"Terlalu dini untuk membicarakan pendekatan yang kami lakukan dan menyebutkan nama. Target pertama kami adalah untuk bisa lebih kontitif," jelas Branca seperti dilansir Football Italia.

"Jadi, sekarang kami butuh untuk sedikit lebih sabar. Kami saat ini berada di babak pendahuluan, jadi hanya butuh sedikit kesabaran. Tapi, penting untuk bisa kompetitif lagi," imbuhnya.

(cas/rin)

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/05/28/020313/2257499/71/ingin-kembali-kompetitif-inter-takkan-gegabah-di-bursa-transfer?991104topnews

0 komentar:

Posting Komentar