Restoran Baru Masakan Khas Cina - Tempo.co

Written By Unknown on Minggu, 19 Mei 2013 | Minggu, Mei 19, 2013

TEMPO.CO, Jakarta - The Sunan Hotel Solo resmi membuka  Chinese Restaurant “Imperial Taste Modern Oriental Cuisine” di lantai mezanin, 2 Mei 2013. General Manager The Sunan Hotel Solo Mustafa Rahmatono mengungkapkan kehadiran restoran baru ini diharapkan semakin menguatkan posisi hotel berbintang empat ini dalam melakukan penetrasi pasar. Imperial Taste Modern Oriental Cuisine merupakan Chinese restaurant dengan menu asal Kanton, Shanghai dan sedikit Szechuan yang halal dan  bertema fusion. Dengan interior yang natural, elegan dan mewah, resto ini mampu menampung 90 tamu dengan konsep dapur terbuka. Hidangan Imperial Taste merupakan hasil kreasi dari Chinese Chef, Duck Chef dan Dimsum Chef yang berpengalaman di bidangnya masing - masing. Imperial Taste Modern Oriental Cuisine memiliki konsep yang berbeda dengan Chinese Restaurant yang ada di kota Solo. Tidak kurang dari 150 jenis menu tersedia mulai dari hidangan pembuka sampai penutup. Dengan menu uniknya seperti jamur inoki, sup sirip ikan hiu, bebek gebrak, sago mango serta penggunaan bahan baku yang berkualitas, Imperial Taste diyakini akan mampu meraih pasar tersendiri di hati pencinta kuliner.  

http://www.tempo.co/read/news/2013/05/18/140481289/Restoran-Baru-Masakan-Khas-Cina

0 komentar:

Posting Komentar